Forum Anak FKM

Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

Untuk Komunikasi


    salah kaprah AIR TAJIN???

    avatar
    rizkawita
    Moderator
    Moderator


    Jumlah posting : 2
    Join date : 14.02.11
    Age : 33
    Lokasi : medan

    salah kaprah AIR TAJIN??? Empty salah kaprah AIR TAJIN???

    Post  rizkawita Tue Feb 22, 2011 1:02 am

    ibu-ibu sering beranggapan bahwa kalau anaknya ingin gemuk,minum susunya diperbanyak. untuk zaman sekarang ini,silahkan buang jauh2 cita-cita itu karena yang seharusnya didambakan adalah anak yang SEHAT dan CERDAS. gemuk menandakan ada yang tidak seimbang dengan gizi anak karena lemak menumpuk di berbagai bagian tubuh. memiliki tubuh yang gemuk dari kecilpun akan berdampak;kesulitan menurunkan berat badan ketika dewasa kelak.

    dengan semakin melambungnya harga susu,ternyata masih banyak ibu-ibu yang mengganti susu untuk sibuah hati dengan air tajin. perlu kita ketahui,bahwa ait tajin TIDAK dapat menggantikan ASI ataupun susu formula. kandungan proteinnya mungkin setara dengan beras,namun tidak mampu menyaingi kandungan KALSIUM dan FOSFOR dari susu. selain itu,susunan asam amino dalam air tajin yang berasal dari pangan nabati TIDAK SELENGKAP protein hewani (susu).

    susu adalah makanan terlengkap di dunia bagi bayi usia 0-4 bulan. namun,susu bukan merupakan MAGIC FOOD karena yang terbaik bagi kita setelah usia dua tahun adalah aneka ragam makanan yang dikonsumsi secara seimbang. kita tidak perlu menakar sampai berapa gram konsumsi nasi,daging,atau sayur sehari2. maka,biarkan tubuh menakar sendiri berapa kebutuhannya..
    so,jangan salah kaprah lagi ya ibu..

    sumber: media intisari,november 2000 (susu,minuman penjajah bikin sehat)



      Waktu sekarang Sun May 12, 2024 9:04 am